Mas Sehat | Blog Tentang Kesehatan | Mas Sehat ~ Blog Tentang Kesehatan | www.mas-sehat.com
Powered by Blogger.

MENGHIDUPKAN KEMBALI SEBAIK-BAIK PERMAINAN: SUNNAH BERLATIH MEMANAH

MENGHIDUPKAN KEMBALI SEBAIK-BAIK PERMAINAN: SUNNAH BERLATIH MEMANAH

Dari ‘Amr bin ‘Auf bin Zaid al-Muzani radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah  shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

مَنْ أَحْيَا سُنَّةً مِنْ سُنَّتِى فَعَمِلَ بِهَا النَّاسُ كَانَ لَهُ مِثْلُ أَجْرِ مَنْ عَمِلَ بِهَا لاَ يَنْقُصُ مِنْ أُجُورِهِمْ شَيْئًا

“Barangsiapa yang menghidupkan satu sunnah dari sunnah-sunnahku, kemudian diamalkan oleh manusia, maka dia akan mendapatkan (pahala) seperti pahala orang-orang yang mengamalkannya, dengan tidak mengurangi pahala mereka sedikit pun.“ [Dishahihkan Syaikh Al-Albani rahimahullah dalam “Shahih Ibnu Majah” (no. 173)].

Hadits yang agung ini menunjukkan keutamaan besar bagi orang yang menghidupkan sunnah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, TERLEBIH LAGI SUNNAH YANG TELAH DITINGGALKAN KEBANYAKAN ORANG. Oleh karena itu, Imam Ibnu Majah mencantumkan hadits ini dalam kitab “Sunan Ibnu Majah” pada Bab: “(Keutamaan) orang yang menghidupkan sunnah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam yang telah ditinggalkan (manusia).” [Sunan Ibnu Majah (1/75)].

Imam Muhammad bin Ismail Al-Bukhari berkata:

“Orang muslim yang paling utama adalah orang yang menghidupkan sunnah-sunnah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam yang telah ditinggalkan (manusia), maka bersabarlah wahai para pencinta sunnah (Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam), karena sesungguhnya kalian adalah orang yang paling sedikit jumlahnya (di kalangan manusia).” [Dinukil oleh imam al-Khatib al-Baghdadi dalam kitab “al-Jaami’ li akhlaaqir raawi” (1/168)].

Syaikh Muhammad bih Shalih Al-‘Utsaimin rahimahullah berkata:

“Sesungguhnya sunnah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam jika semakin dilupakan (ditinggalkan orang), maka (keutamaan) mengamalkannya pun semakin kuat (besar), karena (orang yang mengamalkannya) akan mendapatkan keutamaan mengamalkan (sunnah itu sendiri) dan (keutamaan) menyebarkan (menghidupkan) sunnah di kalangan manusia.” [Manaasikul Hajji wal ‘Umrah (hal. 92)]

BERLATIH MEMANAH ADALAH SEBAIK-BAIK PERMAINAN

Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam sangat menganjurkan kepada umatnya agar berlatih memanah:

عَلَيْكُمْ بِالرَّمْيِ فَإِنَّهُ مِنْ خَيْرِ لَهْوِكُمْ

“Hendaknya kalian berlatih memanah, karena ia merupakan sebaik-baik permainan kalian.”

(HR. Al-Bazzar dan Thabrani, dishahihkan oleh Syaikh Al-Albani rahimahullah dalam Shahihul Jami’ no. 4066)

Dikatakan permainan karena yang namanya permainan itu umumnya menyenangkan. Maka ketika dikatakan sebagai "sebaik-baik permainan", tidaklah berlebihan jika kita katakan bahwa berlatih memanah adalah permainan yang SANGAT MENYENANGKAN, di samping banyak hikmah lainnya.

Berlatih memanah termasuk permainan yang bisa dilakukan sekeluarga, baik oleh sang ayah, ibu, maupun anak-anak (di bawah pengawasan orang tua).

Berlatih memanah juga termasuk olah raga yang menyehatkan, dapat menguatkan otot pergelangan tangan, lengan dan pundak. Bermanfaat untuk melatih kesabaran, meningkatkan konsentrasi, mental & ketenangan.

Semoga semakin banyak kaum muslimin yang mengamalkan dan mencintai sebaik-baik permainan yang disunnahkan oleh Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam (yang nyaris ditinggalkan oleh kaum muslimin), yaitu berlatih memanah, aamiin.

-Sahabatmu-
Herman Juli Prasetyo
(AMH Archery)

Terima kasih telah membaca artikel tentang MENGHIDUPKAN KEMBALI SEBAIK-BAIK PERMAINAN: SUNNAH BERLATIH MEMANAH di blog Tadabbur Kubur Takabbur jika anda ingin menyebar luaskan artikel ini di mohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silakan bookmark halaman ini diwebbroswer anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.

Artikel terbaru :

  • Awas Radikalisme Sekuler
  • Apa Benar Umat Islam Tidak Lagi Umat Pemaaf?
  • PUASA RAJAB
  • KESALAHAN LOGIKA
  • AL-GHAZALI, PERANG SALIB, DAN KEBANGKITAN ISLAM
  • Memilih Takdir Kepemimpinan (Taushiyah Ustad Anis Matta pada Rakernas KA-KAMMI)
  • INDAHNYA TAGHOFUL
  • CARA MENGHILANGKAN EGO (KE-AKU-AN)
  • Sembilan Adab Menjadi Orang Kaya
  • Pahlawan Kaum Muslimin
  • Artikel terkait :

    Mas Sehat | Blog Tentang Kesehatan | Mas Sehat ~ Blog Tentang Kesehatan | www.mas-sehat.com